Saat Teduh Kristen Bahwa TUHAN adalah Raja

 


“TUHAN itu Raja untuk selama-lamanya, Allahmu, ya Sion, turun-temurun! Haleluya!”. (Mazmur 146:10)

 

Raja itu berarti seseorang yang berkedudukan tinggi dan berhak atas segala yang ia kuasai. Di dalam dunia ini kita menemukan banyak raja atau pemimpin-pemimpin negara, tetapi ada satu Raja yang melampaui semua itu; yakni TUHAN! Mungkin banyak orang yang menganggap ini kurang realistis. Karena mereka berpikir bahwa Tuhan itu tidak dapat kita lihat, dan dimanakah kerajaan-Nya? Itu mistis atau cerita mitos nenek moyang Yahudi dan mitos orang Kristen! 

Kerajaan Allah adalah kerajaan yang tidak dapat dimengerti oleh dunia, karena dunia membenci-Nya. Tetapi, kita yang hidup berdasarkan iman dan mendasarkan kepercayaan kita pada apa yang dikatakan Alkitab; yakin bahwa Tuhan itu hidup dan memerintah atas segala yang ada.

Itulah sebabnya seorang pemazmur mengakui itu, sebab memang benar bahwa hanya satu pencipta dan pemelihara alam semesta ini. Lagi pula tidak mungkin yang mencipta dan memelihara dunia ini adalah manusia, hewan atau tumbuhan.  Semua hal tersebut adalah terbatas dan sebagai ciptaan. Oleh sebab itu harus ada pribadi yang lain yang mahakuasa dan bijaksana untuk menjadikan ini semua. Maka Dia adalah Tuhan. 

Jika Tuhan adalah Raja, maka sudah seharusnyalah: Pertama, hidup kita dikendalikan oleh Dia. Jangan pernah berpikir bahwa hidup anda adalah milik anda! Karena ada Raja dalam hidup kita. Kedua, kasihilah Tuhan dan bersyukurlah kepada-Nya. Sebab Ia mau menjadikan diri-Nya Raja atas kita orang-orang berdosa. Ini adalah sebuah kebenaran yang begitu luarbiasa, sebab berita ini adalah berita kasih karunia. Sadarilah kedua hal tersebut, maka anda akan menjadi orang yang tegar untuk menghadapi kehidupan yang seperti apapun juga. Amin!

Tidak ada komentar untuk "Saat Teduh Kristen Bahwa TUHAN adalah Raja"